Jumat, 12 April 2019

Berbagai Macam Ukuran Biola

Ukuran Biola 🎻

Biola memiliki berbagai macam pilihan ukuran sesuai dengan kebutuhan violinist . Tentu nya ukuran biola yang dipakai tergantung dengan ukuran porsi badan bagi pemain biola . Anak-anak yang mulai belajar biola pada saat belum bertumbuh maksimal biasanya menggunakan biola yang berukuran lebih kecil yang di mulai dari yang terkecil ; 1/16 , 1/10, 1/8, 1/4, 2/4 (1/2), 3/4 dan biola untuk dewasa 4/4 . Kadang-kadang biola berukuran 1/32 juga digunakan (ukuran nya sangat kecil) .

Panjang badan (tidak termasuk leher) biola 'penuh' atau ukuran 4/4 adalah sekitar 36 cm (atau lebih kecil menurut beberapa model dari abad ke - 17) . Biola 3/4 sepanjang 33 cm, 1/2 sepanjang 30 cm . Sebagai perbandingannya, Viola 'penuh' berukuran sekitar 40 cm .


Manakah ukuran biola yang sesuai untuk saya??



Biola memiliki ukuran beragam yang disesuaikan dengan ukuran tubuh seseorang, yaitu ;


  • Ukuran ⅟₁₆ -
    cocok untuk anak kecil berumur 3 s/d 5 tahun, dengan panjang lengan antara 14 sampai 15 ⅜ inci .
  • Ukuran ⅟₁₀ -
    cocok untuk musisi muda (anak) berumur 3 s/d 5 tahun, dengan panjang lengan antara 15 ⅜ sampai 17 inci .
  • Ukuran ⅟₈ -
    cocok untuk anak-anak penggemar biola yang berumur 3 s/d 5 tahun, dengan panjang lengan antara 17.1 sampai 17.5 inci .
  • Ukuran ¼ -
    cocok untuk musisi muda berumur 4 s/d 7 tahun, dengan panjang lengan antara 17.6 sampai 20 inci .
  • Ukuran ½ -
    untuk anak berumur 6 s/d 10 tahun, dengan panjang lengan antara 20 sampai 22 inci .
  • Ukuran ¾ -
    untuk anak berumur 9 s/d 11 tahun, dengan panjang lengan antara 22 sampai 23.5 inci .
  • Ukuran ⁴⁄₄ -
    atau sering juga disebut dengan full size - bisa digunakan untuk anak usia 9 tahun, dengan panjang lengan minimal 23.5 inci . Ukuran ini cocok digunakan untuk orang dewasa, atau yang memiliki panjang lengan minimal 23.5 inci .
Tetapi yang paling banyak dijual adalah ukuran 4/4 dan 3/4 baru kemudian ukuran 1/2 



" Untuk menentukan ukuran biola yang cocok digunakan oleh seorang anak, biasanya sang anak disuruh memegang sebuah biola dan tangannya harus sampai menjangkau hingga ke gulungan kepala biola " . 


Tidak ada komentar: